GAZA (Arrahmah.com) – Sedikitnya lima orang tewas pada Senin (21/7/2014), dan puluhan terluka ketika militer “Israel” menembaki Rumah Sakit al–Aqsa. Hal ini setidaknya serangan ketiga militer “Israel” terhadap rumah sakit di Gaza sejak invasi darat yang dilancarkan pada hari Kamis. Berbicara dari Rumah Sakit al–Syifa di Gaza, Mads Gilbert seorang dokter Norwegia menuding “Israel” telah secara langsung menargetkan fasilitas medis. Gilbert membantu mengobati banyak korban serangan “Israel” di kawasan Shujaiya, di mana 72 orang tewas. Berikut transkrip wawancara Koresponden Sharif Abdul Kuddus, yang melaporkan dari Kota Gaza.
AMY GOODMAN: Kami juga bergabung, selain Sharif Abdel Kouddous di Kota Gaza, Dr Mads Gilbert, seorang dokter Norwegia yang memberikan bantuan medis di Gaza, baru-baru ini menyerahkan laporan kepada PBB tentang keadaan sektor kesehatan Gaza tahun ini. Dapatkah Anda berbicara tentang apa yang terjadi dari tempat Anda berada sekarang di Shifa? Kami tidak ingin Anda untuk menunggu; kami memahami bahwa ada banyak orang yang menunggu untuk melihat Anda.
Mads Gilbert: Ya, saya punya kabar menyedihkan kepada Anda di Amerika Serikat. Sekitar 10 menit lalu, tank-tank “Israel” menembaki rumah sakit, al-Aqsa Hospital, di Deir al Balah-, yang berada di zona tengah Gaza. Empat tewas, terutama pasien yang dirawat di bagian bedah, dan 15 terluka. Ini bukan yang pertama, dan sedihnya, ini serangan terhadap rumah sakit. Militer “Israel” kini secara langsung menyerang rumah sakit dan membunuh pasien dan warga sipil. Ini, tentu saja, merupakan pelanggaran terhadap semua peraturan internasional, dan ini benar-benar tidak bisa dimengerti bagi saya mengapa tentara “Israel” tidak berhenti saat mereka menyerang rumah sakit, ambulans dan penduduk sipil. Ini harus dihentikan, dan Obama harus bertindak dan mengatakan sudah cukup sekarang.
AARON Mate: Dr Gilbert, invasi–invasi darat dimulai pada hari Kamis. Apa saja jenis cedera yang Anda lihat sejak saat itu?
DR. Mads Gilbert: Yah, saya hanya ingin mengulangi bahwa 10 menit lalu tentara “Israel” menembaki Rumah Sakit al–Aqsa. Ini adalah tindakan yang sangat dramatis dalam situasi ini.
Kami sejauh ini memiliki 3.200 terluka di Gaza. Di antaranya, 1.000 adalah anak-anak, dan 600 adalah perempuan. Itu lebih dari setengahnya. 515 telah meninggal, di antaranya 120 anak-anak dan 50 perempuan. Jenis luka yang kami lihat sekarang adalah luka bekas serpihan peluru, cedera ledakan, luka bakar dan apa yang dapat Anda lihat dari pemboman peluri artileri. Banyak yang masih anak-anak. Saya berhadap bahwa ini akan menjadi pagi yang tenang. Yang belum pernah terpenuhi. Sudah sangat padat. Dan ambulans terus bekerja. Namun, sejauh ini malam terburuk adalah malam Syujaiya, saat rumah sakit menerima sedikitnya 400 terluka dan 73 yang meninggal. Ini benar-benar sebuah pembantaian, dan luka-luka itu mengerikan, seperti yang baru saja koresponden Anda sebutkan. Anak-anak datang tanpa kepala akibat penembakan terhadap daerah pemukiman.
AMY GOODMAN: Dr Mads Gilbert, Anda datang dari Norwegia untuk membantu rakyat Gaza. Menteri Luar Negeri John Kerry baru saja meminta menteri luar negeri Anda untuk membantu untuk menegosiasikan gencatan senjata. Saya yakin, dia terbang, ke Mesir. Dapatkah Anda berbicara tentang pentingnya ini dan peran Norwegia, peran negara Anda?
DR. Mads Gilbert: Pentingnya ini, dari sudut pandang kedokteran, ada satu kebutuhan yang besar di Gaza sekarang, dan itu adalah untuk menghentikan pemboman “Israel” di Gaza. Ini benar-benar menghancurkan. Hal ini jauh lebih sulit dari yang saya lihat dari serangan sebelumnya pada tahun 2006, 2009 dan 2012. Hal ini dengan jelas menargetkan daerah perumahan dan sekarang juga rumah sakit.
Tentu saja, gencatan senjata harus segera ditengahi, tetapi tentu saja, harus dilakukan dengan cara yang melindungi kepentingan rakyat Palestina, bukan hanya kepentingan negara adidaya dan penjajah. Orang-orang Palestina tidak akan menyerah. Mereka berdiri kokoh. Dan staf di Shifa adalah yang adalah orang-orang yang membawa beban itu, seperti rumah sakit lain. saya hanya bagian yang sangat kecil dari ini. Mereka tidak berniat untuk menaikkan bendera putih. Tidak ada jalannya rakyat Gaza akan menaikkan bendera putih. Mereka Ini adalah orang-orang yang bermartabat. Mereka tahu hak-hak mereka. Dan mereka mengatakan, “Ini adalah tanah kami. kami akan tinggal di sini. Tidak ada kekuatan, bahkan jika mereka mencoba untuk membunuh kami semua, kami tidak akan menyerah.” Jadi, gencatan senjata ini akan menyelamatkan ribuan nyawa di Gaza. Sekarang setengah seribu telah tewas dan 3.200 terluka. Ini harus dihentikan. Kami perlu gencatan senjata. “Israel” harus menghentikan pengeboman ini. Dan pengepungan terhadap Gaza harus segera dicabut. Kami tidak memiliki persediaan lagi.
AMY GOODMAN: Dr Gilbert, surat kabar The Guardian melaporkan bahwa militer “Israel” menggunakan selongsongan yang mematikan dalam serangan di Gaza, senjata itu digambarkan sebagai senjata ilegal menurut aturan hukum kemanusiaan. Cara mereka dapat dijelaskan bahwa senjata itu meledak di udara di atas target, mengirimkan ribuan anak panah baja kecil, anak panah kecil. Apakah Anda melihat salah satu dari mereka luka itu di Shifa?
DR. Mads Gilbert: Yah, saya telah mencurigai hal yang sama, karena banyak luka yang kami lihat adalah justru luka pecahan peluru kecil. Dan mereka sangat sulit untuk membersihkanya dan menghilangkan partikel logam kecil itu. Jika ini adalah bom yang mematikan, saya tidak dapat memastikan 100 persen, tetapi tidak ada keraguan bahwa sejumlah besar cedera kami yang lihat adalah cedera fragmentasi dari berbagai sumber fragmentasi. Ini bisa berasal dari peluru artileri, dan itu bisa jadi dari bahan peledah yang mematikan itu.
AARON Mate: Dr Gilbert, pemboman rumah sakit dimana Anda berada ini, minggu lalu kami berbicara kepada direktur di Rumah Sakit al–Wafa. Dia menerima telepon dari pihak militer “Israel” yang mengatakan bahwa ia akan menjadi sasaran, yang tentu saja kemudian menunjukkan bahwa rumah sakit itu sengaja ditargetkan. Apakah ada indikasi bahwa sekarang rumah sakit ini sengaja diserang?
DR. Mads Gilbert: Itu pertanyaan lucu. Maksudku, ini rumah sakit. Ini juga ditandai di peta. Semua orang tahu tentang hal itu. “Israel” tahu satu persatu setiap bangunan di Gaza. Mereka tahu nomor ponsel semua penduduk. Mereka tahu segala sesuatu tentang Gaza. Tentu saja mereka tahu bahwa al–Aqsa adalah rumah sakit. Ini benar-benar tidak diragukan lagi. Tentu saja mereka tahu bahwa ini adalah rumah sakit yang penuh dengan pasien. Dan, Anda tahu, yang membuat ini lebih buruk, rumah sakit di selatan Gaza kewalahan oleh pasien yang dirawat, karena tidak mungkin untuk mendistribusikan pasien antara bagian utara dan selatan karena sangat tidak aman untuk melakukan perjalanan dengan ambulans. Tentu saja “Israel” tahu bahwa mereka menembaki rumah sakit. Dan baru saja dilaporkan bahwa sebenarnya ada lima orang yang tewas dalam penembakan rumah sakit al–Aqsa di Deir al Balah–, di bagian tengah Gaza. Dan, tentu saja, menembaki rumah sakit, menembaki ambulans, menembaki warga sipil, semuanya merupakan kejahatan perang.
(ameera/arrahmah.com)