PALESTINA (Arrahmah.com) – Pasukan penjajah “Israel” kembali memulai serangan penahanan terhadap warga Palestina pada Selasa (8/7/2014) pagi di wilayah dan desa-desa Al-Quds, lansir Ma’an News.
Seorang wartawan Ma’an mengatakan bahwa pasukan “Israel” menyerbu desa Sur Bahir, kota Silwan, lingkungan Al-Tur dan kota tua Al-Quds di mana mereka melakukan sejumlah pengyerbuan ke rumah-rumah dan melakukan penahanan.
Seorang pengacara untuk kelompok hak asasi Addameer mengatakan bahwa 31 warga Palestina dari Al-Quds ditahan pada Selasa (8/7) pagi.
Mereka kemudian dipindahkan ke pusat-pusat penyelidikan di kota, dan jumlah ini diperkirakan meningkat pada siang harinya.
Polisi “Israel” menyatakan bahwa mereka menahan tiga orang dari desa Beit Safafa dan seorang anak dari Wadi Al-Juz.
Sementara itu, seorang Pengacara Perhimpunan Tahanan Palestina mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa polisi “Israel” memperpanjang penahanan Muhannad Safadi, Ibrahim Qaddus, Abdullah al-Julani, Ibrahim Al-Julani, Tariq Idrees, Walid Al-Rashq dan Hamadi Mulazim.
(banan/arrahmah.com)