LATTAKIA (Arrahmah.com) – Propinsi Lattakia adalah salah satu pusat kekuatan dan pendukung utama rezim Nushairiyah Suriah. Keluarga rezim Bashar Assad dan sebagian besar pejabat tinggi rezim berasal dari Lattakia. Mayoritas penduduk Lattakia beragama Nushairiyah. Kaum muslimin berjumlah minoritas di propinsi tersebut.
Untuk menekan rezim Nushairiyah Suriah yang melakukan serangan udara ganas di propinsi-propinsi lain, mujahidin Liwa’ At-Tauhid melakukan serangan terhadap markas milisi Syiah Shabihah di pegunungan Dawren, pinggiran Lattakia.
Serangan tersebut dilakukan oleh Batalion IX mujahidin Jaisyul Islam, salah satu kelompok dalam Jabhah Islamiyah. Serangan dilakukan dengan senjata berat pada Kamis (13/2/2014). Serangan mujahidin Liwa’ At-Tauhid tersebut menewaskan sejumlah anggota milisi Syiah Shabihah.
Komandan mujahidin mengatakan serangan tersebut sebagai pembalasan atas serangan udara rezim Nushairiyah yang menewaskan ratusan warga sipil muslim yang tak berdosa di Aleppo, laporan situs resmi Jaisyul Islam.
(muhib al majdi/arrahmah.com)