KAIRO (Arrahmah.com) – Mesir telah memutuskan untuk menangguhkan semua kunjungan wisatawan dari Iran untuk sementara hingga bulan Juni, menurut kementerian pariwisata Mesir, seperti dilansir Saudi Gazette (SG).
“Kami akan menangguhkan kelompok turis Iran yang akan datang hingga pertengahan Juni,” kata juru bicara kementerian Rasha Azaizi, dikutip SG.
Mesir juga akan menghentikan penerbangan komersial dari Iran hingga pertengahan Juni mendatang.
Menteri Pariwisata Mesir Hisham Zazaou mengatakan bahwa langkah ini dilakukan sebagai bagian dari program evaluasi pengembangan pariwisata dengan Iran.
“Kami sedang mengevaluasi kembali program pariwisata kami dengan Iran,” katanya, seperti dikutip Egypt Independent.
Tetapi dia tidak memberikan keterangan terkait alasan penghentian penerbangan ini, meskipun protes umat Islam terhadap langkah Mesir untuk “memperbaiki” hubungan dengan Iran bisa menjadi salah satu penyebab. (siraaj/arrahmah.com)