RAMALLAH (Arrahmah.com) – Sebuah laporan resmi Palestina mengatakan bahwa pasukan pendudukan “Israel” dan pemukim illegal Yahudi terus melancarkan serangan mereka terhadap anak-anak Palestina, seperti dilansir Qassam.ps pada Rabu (3/4/2014).
Laporan pada Senin (1/4) ini menunjukkan bahwa selama paruh kedua Maret lalu, 24 anak-anak Palestina ditangkap oleh pasukan “Israel”, sementara puluhan lainnya terluka dalam serangan terpisah oleh tentara dan pemukim “Israel”.
Laporan ini juga menyatakan bahwa ada pemukim dari sekolah agama Talmud telah menyerang seorang anak Palestina berusia 7 tahun dengan melemparkan botol kosong padanya. Anak itu kemudian dibawa ke rumah sakit untuk perawatan medis.
Bocah berusia 4 tahun lainnya yang bernama Mohammed Qafisha juga dibawa ke rumah sakit setelah ditabrak kendaraan pemukim Yahudi di kota al-Khalil di Tepi Barat bagian selatan.
Tentara “Israel” yang kasar menyerang anak Palestina dari al-Khalil lainnya, menyebabkan anak itu menderita patah tulang di lengan kanannya.
Youssef Abu Eishe (12) juga terluka di kepala akibat peluru karet dalam bentrokan antara pasukan pendudukan “Israel” dan warga di Bab al-Zawiya di pusat al-Khalil, sementara anak lain dari desa Nabi Saleh, barat laut Ramallah, keseleo kakinya selama unjuk rasa anti-pedudukan “Israel” di kota itu.
Jip militer “Israel” melindas seorang anak Palestina berusia 11 tahun selama bentrokan di desa al-Khader di selatan Bethlehem, yang menyebabkan anak itu menderita luka parah.
Sementara itu, tujuh anak-anak Palestina juga terluka dalam serangan yang dilakukan pemukim Yahudi dekat persimpangan Yitzhar di dekat kota Nablus, di utara Tepi Barat yang diduduki “Israel”. (banan/arrahmah.com)