GAO (Arrahmah.com) – Mujahidin Anshar Ad-Din dan Al-Qaeda Negeri Maghrib Islam (AQIM) melakukan serangan gencar terhadap salah satu pangkalan militer milik pasukan rezim sekuler Mali di wilayah Sevare, dekat kota strategis Mopti sejak Senin (7/1/2013) malam.
Kantor berita Nawakshut dan harian Mauritania Al-Akhbar mengutip laporan-laporan dari penduduk di wilayah Sevare bahwa pertempuran sengit berlangsung sejak Senin malam. Pasukan rezim sekuler Mali mendapat gempuran hebat mujahidin Anshar Ad-Din yang diyakini mendapat dukungan penuh dari Al-Qaeda Negeri Maghrib Islam.
Sumber-sumber militer rezim sekuler Mali menyebutkan mujahidin Islam berusaha merebut pangkalan militer rezim di wilayah Sevare sebagai langkah awal untuk merebut kota strategis Mopti.
Di kota strategis Mopti yang masih dikuasai rezim sekuler Mali terdarat bandara internasional Mopti. Mujahidin Anshar Ad-Din meyakini bandara tersebut akan menjadi pangkalan udara utama pasukan ECOWAS dan negara-negara Barat Afrika untuk melangsungkan invasi militer terhadap Mali Utara.
Pemerintah Mali telah kehilangan kendali atas bagian utara dari negara itu dan kini berada di bawah kendali Mujahidin Mali yang telah menerapkan syariah Islam secara sempurna di sana. Sejak bulan April 2012 dua pertiga wilayah Mali s kini berada dalam kontrol mujahidin sepenuhnya. Kekuasaan rezim Mali terbatas pada sepertiga wilayah Mali Selatan dan beberapa kota di Mali Utara.
Untuk menghalangi kekuatan dan gerakan Mujahidin yang ingin membebaskan wilayah lainnya dan menerapkan Syariah Islam, negara-negara Barat berusaha melakukan intervensi militer di Mali. Dewan Keamanan PBB telah resmi menyetujui intervensi militer di negara itu. (muhib almajdi/arrahmah.com)