YALA (Arrahmah.com) – Tiga tentara musyrik Thailand tewas ketika sekelompok pria yang diduga Mujahidin menyerang patroli militer di wilayah selatan negara tersebut pada Minggu (3/10/10).
Para tentara tengah berpatroli di sebuah jalan utama di provinsi Yala, dekat dengan perbatasan Malaysia ketika penyerang mulai melancarkan tembakan dari perbukitan terdekat.
Lebih dari 4.000 orang tewas dalam waktu enam tahun terakhir di wilayah selatan Thailand akibat kekerasan tentara musyrik Thailand.
Tiga provinsi di Thailand Selatan, Yala, Pattani dan Narathiwat merupakan wilayah yang mayoritas berpenghuni Muslim dan berbicara dalam bahasa Melayu. (haninmazaya/arrahmah.com)