TAMMANRASSET (Arrahmah.com) – Para menteri pertahanan dari Aljazair, Mali, Mauritania, dan Niger melakukan pertemuan pada hari kemarin (27/9/2010) di Tammanrasset, Aljazair, dan bersepakat untuk membentuk koalisi guna melawan kekuatan Al Qaeda di wilayah Magrib (AQIM).
Koalisi ini akan memberikan keuntungan bagi militer Aljazair dengan pendampingan militernya dan kemungkinan akan memberikan celah yang cukup besar negara-negara lain (termasuk AS dan sekutu-sekutunya) yang memiliki visi menentang ekstrimisme bersama negara-negara Sahel tersebut.
Pimpinan militer Aljazair, Jenderal Salah Ahmed Gai’d mengatakan bahwa negaranya siap menurunkan pesawat tempur untuk memperlancar operasi koalisi militer empat negeri Sahel tersebut.
Sementara itu, negara lain seperti Chad dan Nigeria, diperkirakan akan bergabung dengan koalisi militer itu dalam waktu dekat.
Sejauh ini belum ada tanggal pasti mengenai penyebaran pasukan koalisi tersebut. Namun, Jendral Salah Ahmad Gai’d telah mempertegas seruannya pada negara-negara Sahel untuk memperlihatkan komitmen mereka dan mengambil tindakan dalam memerang ‘terorisme’, kejahatan yang terorganisir, dan fenomena terkait lainnya. (althaf/arrahmah.com)