YERUSALEM (Arrahmah.com) – Bongkahan roket Grad ditemukan pada Sabtu pagi (16/6/2012) di Ovda, yang terletak di utara kota pelabuhan Israel Eilat, media Israel melaporkan.
Pasukan keamanan mulai memeriksa daerah itu setelah ledakan terdengar pada Jumat malam (15/6), kata laporan itu, menambahkan bahwa ledakan tidak menyebabkan jatuhnya korban jiwa atau kerusakan fisik lainnya. Penyelidikan awal menunjukkan bahwa roket ini memiliki diameter 122 milimeter.
Insiden itu tidak biasa, karena ini adalah pertama kalinya sebuah roket mendarat di daerah ini, menurut laporan. Sumber roket tidak diketahui sejauh ini, tapi penyelidikan sedang berlangsung untuk memeriksa apakah itu diluncurkan dari arah Jordan atau dari Semenanjung Sinai.
Pada bulan April, tiga roket serupa ditembakkan ke arah kota Eilat. Tidak ada peringatan sebelumnya dalam serangan ini, dan hanya diketahui dari serpihan roket bahwa mereka memang ditembakkan dari Semenanjung Sinai. (althaf/arrahmah.com)