GAZA (Arrahmah.com) – Ribuan kaum muslimin di Gaza merayakan bebasnya 550 warga Palestina termasuk enam wanita diantaranya, yang ditahan di Penjara Israel, demikian yang dilaporkan presstv pada hari Senin (19/12/2011).
Israel membebaskan para tahanan pada hari Minggu (18/12) fase kedua dari hasil kesepakatan dengan Hamas mengenai pertukaran tahanan .
Para tahanan dibebaskan dari penjara Israel di Tepi Barat. Kemudian mereka diangkut ke persimpangan dekat Beituna, sebuah kota Palestina di pusat wilayah dudukan Tel Aviv.
Hamas mendeklarasikan hari Senin ini sebagai hari libur nasional sebagai penghormatan kepada warga Palestina yang baru saja bebas.
Juru bicara Hamas, Fawzi Barhoum di Gaza mengatakan pada hari ini, “kami bangga atas pencapaian ini”.
Pada 18 Oktober lalu, 477 warga Palestina yang ditahan Israel telah dibebaskan untuk membebaskan 1.027 tahanan Palestina, sebagai fase pertama dari kesepakatan pertukaran tahanan Hamas yaitu, tentara zionis Israel Gilad Shalit.
Shalit ditahan oleh Hamas pada Juni 2006 karena ia menyusup ke dalam Jalur Gaza.
(siraaj/arrahmah.com)