HEBRON (Arrahmah.com) – buldoser tentara Israel dilaporkan telah menghancurkan sejumlah pipa air saat mereka berusaha untuk memblokir jalan utama dari desa Adh-Dhahiriya ke Hebron pada Rabu (19/5).
Penghancuran pipa tersebut akan menyebabkan terputusnya suplai air ke Hebron itu, seorang pejabat mengatakan.
Seorang wakil Dinas Perairan Otoritas Palestina, Nabil Abu Aqel, mengatakan bahwa buldoser-buldoser Israel sedang beroperasi untuk membangun jalan dekat pemukiman Otni’el dan menghancurkan sejumlah jaringan pipa air yang penting bagi kehidupan warga Hebron.
Namun, juru bicara Administrasi Sipil Israel mengatakan pipa itu pecah, bukan dirusak, dan saat ini Israel sedang diperbaiki.
Dua minggu sebelumnya, pasukan Israel memblokir jalan masuk utara menuju Adh-Dhahiriya dan menutup jalan utama ke Hebron dalam rangka membatasi akses ke jalan dekat pemukiman Yahudi.
Dalam proses menggali, pasukan menghancurkan pipa, lagi-lagi memotong pasokan airnya, walikota Adh-Dhahiriya, Sami Estanyur mengatakan.
Jalan Adh-Dhahiriya-Hebron melewati pemukiman Otni’el yang didirikan di atas tanah Palestina pada tahun 1983.
Pada saat yang sama, tentara Israel mengatakan tidak tahu-menahu soal insiden tersebut. (althaf/mn/arrahmah.com)