WASHINGTON (Arrahmah.com) – Pihak kepolisian menutup area Constitution Avenue dekat Gedung Putih Jumat malam (11/11/2011) untuk menginvestigasi laporan mengenai terdengarnya tembakan di sekitar istana kepresidenan tersebut.
Sersan David Schlosser dari Polisi Istana mengatakan Gedung Putih tampaknya tidak telah menjadi fokus dari insiden tersebut.
Juru bicara Dinas Rahasia, Edwin Donovan, mengatakan saksi mendengar suara tembakan dan melihat dua kendaraan balap di Constitution Avenue menuju Jalan Km.17, dan salah satu kendaraan itu ditinggalkan di Km.23 dan Constitution Avenue.
Sejauh ini belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas insiden yang cukup membuat pihak Gedung Putih itu kelabakan, namun pihak kepolisian memastikan bahwa suara tembakan itu dimuntahkan dari senjata rifle jenis AK-47. (althaf/arrahmah.com)