SKOPJE (arrahmah.com) – Disaat negara-negara besar yang mendukung Amerika menjalankan misinya di Afghanistan mulai memikirkan untuk menarik mundur seluruh tentaranya dari Afghanistan, Makedonia (bekas Yugoslavia-red) tidak sejalan dengan mereka.
Pada Jumat (26/3), Makedonia mengirimkan 79 tentara tambahan ke Afghanistan untuk bergabung dengan NATO. Total tentara Macedonia yang berada di Afghanistan sekitar 243.
Tentara-tentara tersebut akan bergabung bersama operasi khusus dan militer polisi, dan melatih tentara dan polisi Afghan.
Makedonia mulai mengambil bagian dalam perang Afghan sejak tahun 2002 dan sejauh ini sekitar 1.100 tentaranya telah merasakan kondisi perang di Afghanistan. (haninmazaya/AFP/arrahmah.com)