ISTANBUL (Arrahmah.com) – Gubernur Istanbul Vahip Şahin mengatakan bahwa tujuh polisi dan empat warga sipil tewas dalam serangan yang tampaknya merupakan serangan teror bom mobil. Şahin menambahkan bahwa 36 orang lainnya juga terluka dalam ledakan itu, termasuk tiga lainnya dilaporkan dalam kondisi kritis, lansir WB.
Sebuah serangan bom yang menargetkan polisi Turki terjadi di distrik Istanbul pusat pada Selasa (7/6/2016). Bom yang dikendalikan dari jarak jauh itu meledak saat layanan antar-jemput yang membawa petugas polisi tengah melintas di kawasan Beyazit dari Istanbul, TRT melaporkan.
Ambulans dan pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi kejadian. Lima orang terluka menurut temuan awal, dilaporkan kantor berita Dogan.
Laporan-laporan tersebut mengatakan ledakan terjadi dekat stasiun metro Vezeciler, yang berdekatan dengan beberapa tempat wisata utama dari pusat sejarah termasuk Masjid Suleymaniye.
Sejumlah gambar menunjukkan bahwa jendela depan toko-toko terdekat hancur oleh kekuatan ledakan.
Sejak awal tahun ini, Turki telah dihantam sejumlah serangan yang telah mengguncang ketenangan warganya dan juga menyebabkan industri pariwisata menurun.
(banan/arrahmah.com)