MADINAH (Arrahmah.com) – Sebanyak 69 jamaah Haji dari berbagai kewarganegaraan telah meninggal dunia di Madinah sejak awal musim Haji 2015 akibat penyakit kronis dan usia tua, menurut pengumuman dari korporasi pemandu swasta, lansir Saudi Gazette pada Ahad (13/9/2015).
Pemimpin korporasi, Adi Omar Habash, mengatakan bahwa semua jamaah yang meninggal tersebut dikuburkan di pemakaman Al-Baqi di Madinah dekat dengan Masjid Nabawi.
Habash mengatakan bahwa para jamaah yang meninggal tersebut berasal dari 17 negara, yaitu Indonesia, India, Iran, Singapura, Afghanistan, Tunisia, Inggris, Turki, Malaysia, Thailand dan Pakistan.
Habash mengatakan para jamaah yang meninggal itu adalah orang-orang tua dan penyebab kematian mereka umumnya diakibatkan oleh berbagai penyakit kronis.
Dia menambahkan bahwa sertifikat kematian dan izin penguburan telah dikeluarkan dan disimpan dalam file mereka, bersama dengan paspor mereka.
Selain itu, sebanyak 88 jamaah Haji yang sakit tengah menjalani perawatan medis di berbagai rumah sakit pemerintah. (siraaj/arrahmah.com)