(Arrahmah.id) – Nisfu Syaban pada tahun ini bertepatan dengan petang Selasa, 7 Maret 2023. Jadi, setelah magrib Selasa ini kita bisa memulai amalan yang dianjurkan pada malam Nisfu Syaban.
Begitu istimewanya malam Nisfu Syaban ini, sampai terdapat hadits yang menerangkan bahwa Allah SWT “muncul” untuk mengampuni dosa hamba-hamba-Nya.
عَنْ رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ إِنَّ اللَّهَ لَيَطَّلِعُ فِي لَيْللَةِ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ فَيَغْفِرُ لِجَمِيعِ خَلْقِهِ إِلَّا لِمُشْررِكٍ أَوْ مُشَاحِنٍ
Rasulullah ﷺ bersabda, “Jika salah seorang dari kalian berdoa maka janganlah sekali-kali dia berkata, ‘Ya Allah ampunilah aku jika Engkau kehendaki, ‘ akan tetapi hendaklah ia serius dalam meminta dan harus optimis, karena bagi Allah ‘Azza wa Jalla tidak ada sesuatu yang bagi-Nya merasa kewalahan untuk memberikannya.’” (HR Muslim no 4838)
Kelima, perbanyak bacaan shalawat. Karena pada Syaban ini Allah SWT menurunkan ayat ke-56 surat Al Ahzab yang sudah populer bahwa ayat tersebut menjadi perintah bagi muslim untuk bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW.
Itulah sebagian amalan-amalan yang dapat dilakukan di malam mulia Nisfu Syaban ini. Semoga Allah SWT memudahkan kita agar bisa menghidupkan malam istimewa tersebut dengan amalan yang bermanfaat.
Sumber: mui.or.id.
(ameera/arrahmah.d)