ALEPPO (Arrahmah.com) – Sedikitnya 46 warga sipil tewas dan ratusan lainnya luka-luka dalam serangan udara yang dilakukan oleh pasukan rezim Nushairiyah dan pesawat-pesawat tempur Rusia di utara kota Suriah, Aleppo, pada Sabtu (26/11/2016).
Petuagas pertahanan sipil setempat Ibrahim Abu Laith mengatakan serangan itu menargetkan wilayah yang dikuasai di Aleppo timur.
“46 orang tewas dan 325 lainnya terluka dalam pengeboman itu,” katanya kepada Anadolu Agency.
Pasukan rezim telah memperketat pengepungan dan serangan terhadap wilayah yang dikuasai oposisi di Aleppo Timur dengan dalih dalam upaya untuk merebut kembali Aleppo lalu maju ke Idlib, benteng terakhir pasukan oposisi.
Lebih dari 508 warga sipil telah gugur dan 1.871 lainnya terluka dalam serangan rezim Nushairiyah Suriah di Aleppo timur sejak pertengahan November.
Dalam 10 hari terakhir, semua rumah sakit dan fasilitas medis berhenti beroperasi karena serangan-serangan tersebut. Demikian juga dengan sekolah-sekolah yang ada di sana.
Suriah telah terkunci dalam perang panjang sejak awal 2011, ketika rezim Bashar Asad menumpas protes pro-demokrasi – yang meletus sebagai bagian dari perlawanan “Musim Semi Arab” – dengan keganasan tak terduga.
Sejak itu, ratusan ribu orang diyakini telah tewas dan jutaan lainnya mengungsi akibat konflik.
(banan/arrahmah.com)