PALMYRA (Arrahmah.com) – Lebih dari 4.000 militan ISIS sudah mulai melakukan penyerangan untuk merebut kembali Palmyra, salah kota kunci di Suriah.
Menurut militer Rusia, militan ISIS telah mendapatkan kekuatan yang cukup besar, termasuk perlengkapan berat militer dari daerah Raqqa dan Deir ez-Zor.
Pernyataan militer Rusia mengatakan, “ISIS telah mengirimkan kekuatan yang cukup untuk Palmyra dari daerah Raqqa.”
Para militan ISIS berusaha sedekat mungkin untuk mendapatkan pijakan di kota tersebut, ketika Angkatan Udara Rusia tidak melakukan serangan udara terhadap wilayah pemukiman di kota Palmyra.
Pada Sabtu malam (10/12/2016), Tentara Suriah yang didukung oleh serangan udara Rusia, telah berhasil mengusir beberapa serangan di Palmyra, menewaskan hingga 300 militan, kata Kementerian Pertahanan Rusia.
Juga pada Sabtu, militan ISIS dikabarkan telah memasuki beberapa kabupaten Palmyra dan memaksa pasukan Suriah untuk menarik diri dari beberapa posisi mereka. (fath/arrahmah.com)