MEDITERANIA (Arrahmah.com) – Lebih dari 351.000 migran atau pengungsi telah menyeberang ke Yunani dan Italia sejak awal 2016, menurut Organisasi Internasional untuk Migrasi (IOM) pada Selasa (6/12/2016).
Dari jumlah tersebut, 173.571 diantaranya telah tiba di tei laut di Italia, sementara 171.875 telah mendarat di Yunani pada Ahad. 5.445 migran mendarat di Spanyol, sementara 189 lainnya mendarat di Siprus selatan, tambah IOM.
“Jumlah korban jiwa dari migran dan pengungsi di Mediterania sejak awal 2016 hingga sekarang adalah 4.715 jiwa,” tambah IOM.
Dari 4.715 korban jiwa yang mencoba untuk menyeberangi Mediterania tersebut, 429 diantaranya tewas di rute Mediterania Timur antara Turki dan Yunani.
Sementara itu 4.223 orang tewas di rute pusat Mediterania yang menghubungkan utara Afrika dan Italia, 63 lainnya tewas di rute Mediterania Barat yang menghubungkan Afrika barat ke Spanyol, lansir MEMO. (fath/arrahmah.com)