SURIAH (Arrahmah.com) – Sekitar 3.700 orang telah dievakuasi dari lima distrik yang terkepung di Suriah sesuai dengan kesepakatan 30 Maret antara rezim Bashar Asad dan kelompok oposisi, lansir WB pada Kamis (20/4/2017).
Kelima distrik yang dikepung itu – Madaya, Al-Zabadani, Al-Jabal Al-Sharqi, Ain Al-Fijah dan Baqin – semuanya terletak di barat laut Damaskus.
Negosiasi antara rezim dan oposisi dilaporkan tetap berlangsung dengan maksud untuk melakukan evakuasi tambahan di bagian lain negara ini.
Yayasan Bantuan Kemanusiaan Turki (IHH), sementara itu, telah mendirikan tenda di kota Idlib untuk menampung pengungsi sipil.
Menurut laporan, sekitar 20 daerah di Suriah yang dilanda perang masih dikepung oleh pasukan rezim.
Suriah telah terkepung dalam perang sejak awal tahun 2011 ketika rezim Asad menindak unjuk rasa rakyat Suriah dengan keganasan di luar batas.
Sejak saat itu, sebanyak 400.000 orang diperkirakan telah terbunuh – dan jutaan lainnya mengungsi – akibat konflik tersebut, menurut PBB. (banan/arrahmah.com)