HARASTA (Arrahmah.com) – Sekitar 231 tentara rezim tewas dalam pertempuran di Pangkalan Militer Harasta di timur pinggiran Damaskus, menurut pernyataan kelompok pejuang Suriah pada Senin (15/1/2018), lansir Zaman Al Wasl.
Berdasarkan laporan sebuah kelompok pejuang Suriah di Ghoutah, pertempuran di Harasta itu dimulai sejak pangkalan tersebut dikepung pada akhir Desember tahun lalu yang meninggalkan 231 tentara rezim tewas, termasuk di antaranya 107 perwira.
Laporan jumlah tewasnya tentara rezim tersebut menunjukkan perlawanan sengit dari faksi-faksi pejuang Suriah di Ghoutah, di amana sekitar 250 tentara rezim diperkirakan masih terjebak di dalam pangkalan militer tersebut.
Sementara di bagian utara Suriah, pertempuran menewaskan 180 tentara dan milisi rezim dalam lima pekan terakhir. Pasukan rezim Assad yang didukung oleh pasukan udara Rusia tengah berusaha untuk mengambil alih daerah yang dikuasai faksi-faksi pejuang Suriah di provinsi Idlib dan Hama, menurut laporan para aktivis. (siraaj/arrahmah.com)