KAIRO (Arrahmah.com) – Jumlah jamaah haji Palestina yang berangkat dari bandara Kairo menuju Arab Saudi selama tiga hari terakhir telah mencapai 2.363, lansir MEMO pada Jum’at (11/9/2015).
Para jamaah melakukan perjalanan melalui penyebrangan Rafah yang khusus dibuka untuk memungkinkan mereka untuk memasuki Mesir, sumber-sumber keamanan setempat menjelaskan.
Menurut sumber-sumber keamanan di bandara, kloter ketiga dan terakhir jamaah Palestina dari Gaza berangkat dari Bandara Internasional Kairo pada Kamis (10/9).
Sumber-sumber ini juga mengatakan kepada Anadolu Agency bahwa penyeberangan Rafah kembali ditutup setelah kloter terakhir jamaah melewatinya.
Jumlah jamaah Palestina dari Tepi Barat dan Jalur Gaza tahun ini mencapai hampir 6.000. Para jamaah dari Tepi Barat biasanya melakukan perjalanan melalui Yordania.
Egypt Air menandatangani perjanjian kesepahaman dengan penerbangan Palestina pada 12 Agustus dalam rangka memfasilitasi sembilan perjalanan khusus untuk membawa jamaah Palestina dari Gaza ke Arab Saudi untuk melakukan ibadah haji tahun ini.
(banan/arrahmah.com)