SWEIDA (Arrahmah.com) – Sedikitnya 16 warga sipil Suriah terbunuh dalam serangan udara pengecut yang dilancarkan oleh pasukan Rusia di sebuah desa di provinsi Sweida, wilayah perbatasan Suriah-Yordania.
Saad Al-Haj, juru bicara Osoud Al-Shariqiya, yang dibentuk oleh suku-suku di Qalamoun timur, mengatakan bahwa serangan menghantam desa Al-Qahef di timur laut Sweida. Para korban telah dipindahkan ke rumah sakit di Yordania, ujar Al-Haj menambahkan, lansir Zaman Alwasl pada Senin (3/7/2017).
Rusia, sekutu utama rezim Asad selama berminggu-minggu telah melancarkan serangan udara untuk mendukung rezim Asad dan milisi Syiah sekutunya yang memerangi pejuang Suriah di sepanjang wilayah yang berbatasan dengan Irak dan Yordania. (haninmazaya/arrahmah.com)