DUBAI (Arrahmah.com) – Sebanyak 122 perempuan dan tiga pria asal Filipina masuk Islam di Dubai karena tersentuh saat mendengar ta’lim dari salah seorang ulama terkenal Filipina, Omar Penalbar Emirates247.com melaporkan pada Minggu (29/8/2010).
Penalbar berceramah tentang toleransi dalam Islam dan pesan Nabi Muhammad SAW. Ta’lim ini diselenggarakan di wilayah Al Twar di Dubai Dubai Departemen Pemasaran Pariwisata dan Niaga (DTCM).
Penalbar mengatakan seblumnya, jumlah terbanyak dari orang-orang yang masuk Islam dengan bantuannya di Filipina dalam satu malam adalah 99. Kemudian, hari kemarin (29/8), ia mencatat rekor baru, saat 125 orang menyatakan mereka masuk Islam, ia menambahkan.
Selama bulan Ramadhan ini, keluarga Emirat melaksanakan kegiatan rutin tersebut, kata pengawas kegiatan, Muhammad Al Hashimi, termasuk mendampingi orang-orang Filipina untuk mengikuti forum tersebut. (althaf/arrahmah.com)